Polda Metro Jaya dan Bea Cukai Bandara Soetta Berhasil Bongkar Penyelundupan Kokain Cair Botol Sampo

- Kamis, 16 Maret 2023 | 08:17 WIB
Polda Metro Jaya dan Bea Cukai Bandara Soetta Berhasil Bongkar Penyelundupan Kokain Cair Botol Sampo (PMJ News)
Polda Metro Jaya dan Bea Cukai Bandara Soetta Berhasil Bongkar Penyelundupan Kokain Cair Botol Sampo (PMJ News)

DIKASIH INFO - Polda Metro Jaya dan pihak Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta telah mengungkap kasus penyelundupan narkoba jenis kokain cair pada Rabu, (15/3/23).

Pelaku kasus penyelundupan narkoba jenis kokain cair yang tertangkap adalah seorang warga negara Brazil dengan inisial GPDS yang berusia 25 tahun.

Penyelundupan narkoba jenis kokain cair ini berhasil terungkap ketika petugas Bea Cukai Bandara Soetta memeriksa barang bawaan GPDS pada saat memasuki Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta pada tanggal 1 Januari 2023.

Kepala Bea Cukai Bandara Soetta, Gatot Sugeng Wibowo, mengatakan bahwa petugas mencurigai adanya barang terlarang di dalam bawaan GPDS.

"Kami mencurigai di dalamnya ada barang-barang yang kemungkinan ada narkobanya," ujar Kepala Bea Cukai Bandara Soetta, Gatot Sugeng Wibowo sebagaimana dilansir Dikasih INFO dari PMJ News.

Baca Juga: 5 Tersangka Pengedar dan Jutaan Pil Obat Berbahaya Berhasil Diamankan Polda DIY

Namun, ketika petugas melakukan pemeriksaan, GPDS memberikan perlawanan sehingga petugas melakukan pengecekan di tubuhnya.

Meski hasil pengecekan tubuh positif terhadap narkoba, namun tidak ditemukan barang terlarang di dalam tubuh pelaku.

"Sehingga kami mencoba untuk memperdalam terhadap barang bawaan, karena di dalam badannya tidak ditemukan suatu barang yang diindikasikan narkoba," ungkapnya.

Maka, petugas kemudian memperdalam pemeriksaan terhadap barang bawaan GPDS.

Saat petugas membuka salah satu alat mandi yang dibawa GPDS, tercium bau yang sangat menyengat.

Petugas melakukan tes dengan metode pembakaran dan hasilnya positif terhadap kokain.

Baca Juga: Polda Aceh dan Petugas Bea Cukai Berhasil Gagalkan Peredaran Sabu Melalui Jalur Laut

Gatot menjelaskan bahwa cairan yang ditemukan di dalam alat mandi itu setelah diuji ternyata terpisah menjadi dua.

Cairan yang berada di bawahnya mengandung kokain, yang positif terdeteksi setelah dilakukan tes pembakaran.

Halaman:

Editor: Sri Saniyati

Sumber: PMJ News

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X